Sajak Akhir Waktu
Kusebut padanya dengan "Sajak Akhir Waktu"
Kala itu............
Malam telah larut...
Aroma ajal menyeruak
Menghinggapi batang usia ku yang telah renta
Mencekam waktu ku yang tersisa
Menyengal puing-puing nafasku
dan Kemudian aku berkata
pada sang Malaikat pencabut nyawa:
"ya Malaikat,berilah aku sedikit waktu
mensucikan diri dengan cinta yang suci
dan sebongkah dzikir doa dari ujung-ujung jari ibuku
agar aku tenang dalam kematian ku yang sunyi
Tak peduli maut merenggutku sejengkal waktu
karena aku hanya ingin damai dalam mimpi sunyi ku yang panjang
Tulis komentar baru