Biarkan saja
terlepas titik rona
agar ku bisa menatap mu dalam buta
Biarkan saja
tiupan angin berhembus di dada
supaya kau mekar ditaman sana
Biarkan saja
ku menggeggam ilusi jiwa
demi kelopak mu yang akan merona
Biarkan saja
isi kepala ku terbuka
untuk mu di jalan bahagia
Biarkan saja
ku pejamkan mata
demi tenang yang kuterima
Biarkan saja
tawa ku membahana
untuk hati ku yang luka
Biarkan saja
di kehilangan ku rela
agar tak ada kau dalam duka
Biarkan saja
aku bersalah
agar kau pergi kepada ria
Biarkan saja
ku lepas air mata
demi semua yang sia-sia
Biarkan saja
Biarkan saja
Biarkan saja
- 1257 dibaca
Komentar
Tulis komentar baru