Matamu adalah rumah
Yang melindungiku dari segala godaan musim
Jawaban paling pasti: atas pertanyaan
Tentang bagaimana caraku mengimani rindu
Yang melulu berasal dan disebabkan oleh karena kau
Matamu adalah rumah
Yang menyelamatkanku dari segala prasangka buruk
Jawaban paling sahih: atas pertanyaan
Tentang bagaimana caraku menyadur cantikmu
Jadi himpunan puisi yang tak kunjung usai kutulis
Matamu adalah rumah
Yang menjauhkanku dari segala perapian cemburu
Jawaban paling arif: atas pertanyaan
Tentang bagaimana caraku merayakan rindu
Yang melulu disebabkan oleh karena kau jauh
Yogyakarta, 18 Oktober 2017
Komentar
Tulis komentar baru