Aku diam bukan berarti aku tak mencarimu
Jika batinmu peka
Jika hatimu masih bisa merasa
Ditiap waktumu kau 'kan mendengar jeritku memanggil namamu
Malam ini
Aku merasa sangat bahagia
Aku bisa mendengar suaramu
Mendengar tangismu
Mendengar tawamu
Dan mendengar suara manjamu yang terbius rasa kantukmu
My Rose...
Ketahuilah, sampai saat ini
Aku masih sangat mencintaimu
Terima kasih tlah kau luangkan waktumu untuk bicara denganku
Terima kasih
Surabaya, 3 September 2012
06:49pm
Komentar
Tulis komentar baru