Skip to Content

A

Foto fatwa rizqi marbun

A entah siapa dan Aku adalah A

A adalah jiwa di hatiku

Yang tidak ku tau dirinya

Yang tidak ku akui pada siang

Tapi ku puja penuh pada malam

Yang tidak ku kenali di pagi

Tapi kurindukan selalu di senja

Mengapa aku harus jadi A

Sedang A selalu entah siapa

Aku adalah A dalam A

A adalah aku tak mungkin jadi b apa lagi z

Siapa sebenarnya A yang misteri itu

Apa maksudnya menebarkan jerat

Menawarkan keindahan di atas mimpi jiwaku

Membuat langit di jiwaku

Mengukir arti di laut jiwaku

Mengenalkan harapan di tanah jiwaku

Tapi dia A nyata dalam jiwaku namun rahasia di hariku

Enggan ku temui tetap bersembunyi di dalam jiwaku sendiri

Dan

Bernyanyi di balik telingaku

Bercerita di kejauhan

Senyum tertawa menyendiri

Menangis tanpa aku tahu

Padahal aku bukan sekedar khawatir atau takut

Padahal jiwa ini tak pernah bersembunyi

Selalu menjelajahi sunyi dan sepi

A apa tujuanmu buatku habis menunggu

A asal kau tahu jiwa ini tak muda lagi

Jiwa ini tua duluan karena kau

A TUNJUKKAN SEMUANYA

Agar jiwaku bisa tersenyum atau menangis

Jangan biarkan jiwa mengembara tak bertujuan

Jangan biarkan rindu menjadi khyalan

                                       Gerangan tanah mana yang sedang kau pijak


Ladang tengah 25 nopember 2013

Komentar

Tulis komentar baru

Materi isian ini bersifat rahasia dan tidak ditampilkan ke publik.


Terpopuler Hari Ini

Sebulan Terakhir

Terpopuler