Aku Tanah, Tanah Airku
Oleh : Deden Fahmi F
Cinderamata kelahiranku
Sebulan setelah kelahiranmu sejak ke-47
Terbaringku disusunan mutiara Zamrud dengan teriakkan lantang
Di tatar budaya, dengan ribuan budaya lain memandangiku tajam
Tanah asalku,
Segumpalan bait nyanyian W.R. Supratman
Diiringi Tanjidor Betawi
Asalku dibuat dimana aku berpijak
Hormatku terhadap seuntai kain
Merah atasnya
Putih dibawah
Berkibar berkobar di langit pagi itu
Merdeka “empat poeloeh toedjoeh” lalu
Yang banyak diteriakkan orang-orang
Di radio-radio
Aku adalah Nusantara
Namaku Indonesia
Jenisku dari jenis Republik
Inangku Presiden dan belalai panjang mengunti
Mengikat kabinetku
Aku berasal dari tanah
Tanah tempatku pijakkan kakiku yang kaku
Dihadapan tanah airku yang sedang beku
Cuma aku dan tanah airku
Tanah asalku, dan air untuk minumku
Tanahku kau bukan akhirku
Airku bukan tempat mandi mereka
Komentar
Tulis komentar baru