Skip to Content

PELUPUK BASAH

Foto Hakimi Sarlan Rasyid

 

 

 

PELUPUK BASAH

 

Apa lagi yang harus kutulis

Ketika semua terasa sebagai habis

Huruf lenyap kata hilang kalimat terkikis

Aku tak malu mengaku aku menangis

 

Detik yang berlalu terasa mencekik

Menit-menit yang pergi terasa mengiris mencabik

Aku tak malu mengaku aku hanya bisa memekik

 

Baris-baris tak bisa lagi kususun

Bait-bait tak bisa lagi kubangun

Tuli telingaku kini dan mataku rabun

 

Tanah seperti ogah kupijak

Air mengalir terdengar seperti berderak

Angin yang kencang jadi seperti merangkak

Cahaya menekan dada terasa sesak

 

202307300642 Kotabaru Karawang

Komentar

Tulis komentar baru

Materi isian ini bersifat rahasia dan tidak ditampilkan ke publik.


Terpopuler Hari Ini

Sebulan Terakhir

Terpopuler