Skip to Content

SEEKOR IBU DALAM TARIAN ZAMAN Puisi ke - 119 dalam Menghitung Rindu (1)

Foto Hakimi Sarlan Rasyid

 

 

SEEKOR IBU DALAM TARIAN ZAMAN  

 

Senyum seekor ibu menggiring anak gadisnya

Ke dan di lorong gelap mencicipi buah

“makan nak meski terlarang itu buah nyaman”

Adalah seringai serigala terkutuk

 

Koyak anak gadis dalam keluguan dan kebodohan

 

Menyeringai seekor serigala

Dadaku koyak berteriak “oh, untuk juta seekor ibu tega”

 

Gadis dalam balutan belas terkapar lelah dan kesakitan

Merintih mengerang berkepanjangan

Menelan buah pahit berduri tersangkut di tenggorokan

Diterkam anjing liar yang lama terpanggang panas

 

Anak gadis pulang bersama matahari pagi

rapuh tubuhnya limbung langkah tumbang

 

dadaku koyak berteriak “oh, untuk juta seekor ibu tega”

 

senyum seekor ibu dalam tarian zaman

adalah seringai serigala

 

201607032226 Kotabaru Karawang

Komentar

Tulis komentar baru

Materi isian ini bersifat rahasia dan tidak ditampilkan ke publik.


Terpopuler Hari Ini

Sebulan Terakhir

Terpopuler