kucatat dengan hati
angin dan keindahan langit senja ini
sekarang, di sini, saat ini
di pantai sunyi
kisah dalam sepenggal waktu hidupku
menjadi sebuah ungkapan rasa
dalam puisiku
untukmu
di manakah aku
ketika aku adalah senja
dan senja adalah aku?
: terselip di dalam hatimu
ombak menepi
satu per satu datang
di senja sunyi
*****
Batam, 2016.
Komentar
Tulis komentar baru