jika derajat keimanan ini adalah lahan
jika setiap amal adalah benih yang kita tebarkan
jika doa-doa adalah seperti guyuran air kehidupan
dan jika keistiqomahan adalah cahaya
maka buah kebahagiaan akan kita raih
jika derajat keimanan pada posisi yang tinggi
jika kebajikan menjadi benih yang kita tebar
jika doa-doa cukup menyirami
dan jika keistiqomahan cukup menyinari
ada kebajikan tanpa keimanan
sama seperti menebar benih unggul di tanah gersang
ada keimanan tanpa amal kebajikan
sama seperti lahan subur yang kita biarkan
ada keimanan dan kebajikan, tanpa doa dan keistiqomahan
sama seperti menanam benih unggul di lahan subur
tapi tiada guyuran air dan tidak mendapat cahaya
ada lagi keimanan berpadu dengan kebajikan dan doa
tapi tanpa keistiqomahan
sama seperti menanam benih unggul di lahan subur
selalu diguyur air
tapi tanpa terkena cahaya
atau ada juga keimanan berpadu dengan kebajikan dan istiqomah
tapi tanpa disertai doa-doa
sama seperti menanam benih unggul di lahan subur
selalu terkena cahaya, tapi tanpa air yang mengguyurnya
Komentar
Tulis komentar baru